we are moving to our new home
https://babibu.eamca.com
feel free to explore

Saturday, October 11, 2008

Membuat teks berjalan

langsung aja ya,
udah jelaskan maksud dan tujuannya,
(soalnya aku males buat basa basinya :D)

* syntax dasar :
<marquee>teks disini</marquee>

* untuk mengatur arah gerakan, gunakan tag tambahan berikut :
<marquee direction="down">teks disini</marquee>
untuk arah yang lain gunakan up, left dan right

* untuk mengatur kecepatan, tambahkan tag berikut :
<marquee direction="down" scrollamount="10">teks disini</marquee>
anda bisa mengubah ubah nilai dari scrollamount, sesuaikanlah dengan kebutuhan anda. Untuk lengkapnya anda dapat menambahkan tag seperti berikut juga :
<marquee direction="down" scrollamount="10" scrolldelay="10">teks disini</marquee>
bermain mainlah dengan scrollamount dan scrolldelay untuk mendapatkan kecepatan yang sesuai menurut anda.

* untuk dapat mengatur agar teks berhenti saat di sorot oleh mouse, dan berjalan lagi ketika tidak disorot oleh mouse, tambahkan tag berikut ini :
<marquee direction="down" scrollamount="10" scrolldelay="10" onmouseover="stop()" onmouseout="start()">teks disini</marquee>
onmouseover digunakan untuk mengatur tindakan saat disorot oleh mouse, value stop() berarti melakukan fungsi stop. Sedangkan onmouseout digunakan untuk mengatur tindakan saat tidak disorot oleh mouse, value start() berarti melakukan fungsi start / mulai.

jika ingin membuat gambar bergerak, gantilah teks disin dengan menggunakan tag <img>

contoh :

<marquee>
<img src="http://photos-p.friendster.com/photos/71/50/33460517/1_552375745m.jpg">
</marquee>
teks yang berwarna biru adalah lokasi image anda berada dimana.

semoga bermanfaat.

0 comments:

Post a Comment